Info

Epic Games Store Kembali Hadirkan Feature Baru, Bernama Mod Support

Kabar terbaru kembali datang dari salah satu penyedia game digital yang sangat terkenal dengan strategi game gratisnya dikalangan para gamer ini, yep, Epic Games Store!

Setelah sebelumnya Epic Games mengumumkan adanya feature baru bernama Achievement, kali ini Epic Games Store kembali mengumumkan feature baru lainnya.

Feature Modifikasi Aset Game

Feature baru tersebut adalah Mod Support, dimana para gamer bisa sesuka hati membuat atau memodifikasi beberapa aset pada game tertentu dan bisa digunakan oleh pemain lainnya.

Sebelumnya Epic Games Store juga telah memperlihatkan beberapa detail terkait pengerjaan feature baru tersebut melalui Trello Project. Bebarengan dengan feature yang baru mereka umumkan kemarin yaitu, Feature Achievement.

Serupa dengan yang sudah ada di platform pesaingnya, Steam, Mod Support milik Epic Games bisa dikatakan hampir sama dengan Steam Workshop yang ada Steam.

Walaupun begitu, setidaknya hal ini bisa dipandang sebagia upaya Epic Games Store mulai mencoba suatu langkah yang baik untuk menarik lebih banyak lagi konsumen.

Pihak Epic Games Store juga menjelaskan bahwa feature ini masih dalam tahap beta atau masih dalam tahap pengembangan awal. Untuk Kalian yang berminat mencoba, feature baru ini sudah bisa ditest pada satu game, yaitu MechWarrior 5: Mercenaries.

Epic Games Store juga meminta kepada para gamer untuk memberikan masukan untuk feature Mod Support ini agar mereka bisa memoles feature ini lebih baik lagi sekaligus mencari ciri khas tersendiri yang mungkin saja tidak ada pada Steam Workshop.

Kedepannya juga feature mod support ini akan ditambahkan secara bertahap pada game lain yang terdapat di Epic Game Store.

Ini merupakan usaha yang sangat serius terhadap Epic Games Store untuk mengejar ketertinggalan dari pesaingnya, Steam, yang sudah memiliki banyak sekali feature di platformnya.

Penulis berharap Epic Games secara konsisten melakukan inovasi agar platform Epic Games Store bisa lebih memuaskan para konsumennya.

Bagaimana tanggapan Kalian dengan upaya-upaya perbaikan yang dilakukan oleh Epic Games Store untuk merebut gelar digital store paling populer?

Jangan lupa pantau terus berita terkini seputar dunia game diĀ Running20.com.

Muhammad Luthfi

Recent Posts

Kehadiran Karakter Minecraft di Super Smash Bros Ultimate!

Super Smash Bros adalah game fighting legendaris milik Nintendo sejak tahun 1999 dengan eksklusifitasnya yang…

4 years ago

Pilihan Penyimpanan Eksternal di Xbox Series X dan S

Kemarin, tanggal 24 September 2020, Microsoft mempublish artikel yang memberikan informasi terkait penyimpanan eksternal di…

4 years ago

Harga serta Bentuk Xbox Series X dan Series S!

Kita semua tau bahwa Microsoft dan Sony sebentar lagi akan meluncurkan konsol generasi terbaru mereka,…

4 years ago

DIRT 5 Kembali Mengalami Penundaan Jadwal Perilisannya!

Bagi Kalian para penggemar game racing, pastinya sudah tidak sabar lagi untuk segera menjajal seri…

4 years ago

Prince of Persia: The Sands of Time Remake Dapatkan Tanggal Rilis!

Sebelumnya telah beredar banyak rumor dari beberapa digital retail store yang memperlihatkan "Prince of Persia…

4 years ago

Dead By Daylight Akan Dapatkan Upgrade Untuk Konsol Next-Gen!

Akhir-akhir ini banyak sekali diumumkan berbagai game yang akan hadir pada konsol next-gen. Tak terkecuali…

4 years ago