Info

Project Athia Akan Jadi Game Open World Bertema Sihir

Kabar terbaru datang dari Square Enix selaku developer game yang terkenal lewat franchise Final Fantasy. Dimana pada event digital PlayStation 5 waktu lalu, mereka memamerkan karya terbarunya. Namun karya terbarunya ini bukanlah franchise Final Fantasy ataupun Tomb Raider, melainkan judul baru yang dinamai Project Athia.

Project Athia sendiri menggunakan sebuah engine bernama Luminous Studio yang juga dipakai untuk mengerjakan Final Fantasy XV.

Game Open World Yang Penuh Dengan Unsur Magis

Setelah sebelumnya Square Enix menutup rapat mengenai detail Project Athia ini, akhirnya pihak Square Enix sedikit angkat bicara.

Melalui interview Presiden Square Enix, yaitu Yosuke Mastsuda mengatakan bahwa

“Project Athia akan menghadirkan dunia yang bebas untuk dieksplorasi tanpa batasan, dan juga akan hadirkan berbagai unsur magis kedalamnya.”

Yosuke Mastsuda ── President at Square Enix

Game ini direncanakan akan dirilis untuk konsol Playstation 5 dan PC. Tim dari Square Enix juga sedang mengupayakan agar game ini juga bisa dimainkan di smartphone dan cloud gaming! Cukup mengejutkan ya, walaupun entah akan versi mobile ala Final Fantasy XV pocket atau murni game serupa dengan penurunan grafis dibandingkan pada game aslinya.

Cerita untuk Project Athia sendiri akan ditangani langsung oleh Gary Whitta sebagai kepala penulis.

Pada trailer yang ditunjukan, diperlihatkan seorang karakter yang diduga protagonis dari game ini berada pada sebuah dunia yang aneh dengan makhluk dunia fiksi yang tergabung dari hewan yang kita kenal selama ini. Sang protagonis digambarkan memiliki kemampuan parkour dan kekuatan unik seperti mengendalikan akar yang keluar dari tanah. Unsur magis pada game ini nantinya akan lebih mengarah layaknya magic pada Final Fantasy XV.

Tone warna serta beberapa aksi yang dihadirkan juga sepertinya tak asing lagi bagi kalian yang pernah memainkan Final Fantasy XV. Namun sepertinya untuk grafis game ini diperbarui lagi menjadi lebih realistik dibandingkan denganFinal Fantasy XV.

Setelah melihat trailer diatas, apakah kalian excited dengan proyek terbaru milik Square Enix ini?

Jangan lupa pantau terus berita terkini seputar dunia game di Running20.com.

Muhammad Luthfi

Recent Posts

Kehadiran Karakter Minecraft di Super Smash Bros Ultimate!

Super Smash Bros adalah game fighting legendaris milik Nintendo sejak tahun 1999 dengan eksklusifitasnya yang…

4 years ago

Pilihan Penyimpanan Eksternal di Xbox Series X dan S

Kemarin, tanggal 24 September 2020, Microsoft mempublish artikel yang memberikan informasi terkait penyimpanan eksternal di…

4 years ago

Harga serta Bentuk Xbox Series X dan Series S!

Kita semua tau bahwa Microsoft dan Sony sebentar lagi akan meluncurkan konsol generasi terbaru mereka,…

4 years ago

DIRT 5 Kembali Mengalami Penundaan Jadwal Perilisannya!

Bagi Kalian para penggemar game racing, pastinya sudah tidak sabar lagi untuk segera menjajal seri…

4 years ago

Prince of Persia: The Sands of Time Remake Dapatkan Tanggal Rilis!

Sebelumnya telah beredar banyak rumor dari beberapa digital retail store yang memperlihatkan "Prince of Persia…

4 years ago

Dead By Daylight Akan Dapatkan Upgrade Untuk Konsol Next-Gen!

Akhir-akhir ini banyak sekali diumumkan berbagai game yang akan hadir pada konsol next-gen. Tak terkecuali…

4 years ago